Kumpulan smartphone life hack

   Di Indonesia smartphone merupakan salah satu alat yang penting dan hampir setiap orang sudah memainkan gadget ini  mulai dari anak kecil sampai orang tua, pemakaiannya pun beragam mulai dari sekedar telfonan sampai internetan. Dan inilah Beberapa tips&trick tentang smartphhone yang bisa kalian terapkan dalam kehidupan sehari-hari  :
     
               1. Cara mempercepat charging handphone



Trick yang bisa kalian gunakan adalah dengan mengaktifkan mode pesawat, karena dengan aktifnya mode pesawat maka pemakaian baterai akan berkurang sebab baterai handphone biasanya terkuras oleh aplikasi social media yang akan selalu di update oleh handphone oleh karena itu jika mode pesawat aktif maka jaringan telephone akan mati sehingga aplikasi dengan jaringan internet otomatis akan mati. Tapi ingat setelah proses charging selesai nonaktifkan kembali mode pesawat agar jaringan pada hp kalian aktif kembali Karena jika dalam mode pesawat handphone tidak bisa menerima panggilan

        2. Memperbesar speaker handphone



Trick yang satu ini cukup sederhana, jika kalian merasa speaker bawaan handphone kalian terdengar kecil maka cobalah memasukkannya ke dalam gelas,  ini akan memperbesar suara pada handphone kalian. Tapi kalian harus ingat cara ini hanya bisa di gunakan untuk handphone karena televisi dan radio tidak akan muat dalam gelas

       3. Dudukan handphone murah
 


      Kalian tidak perlu repot-repot membeli dudukan handphone, jika kalian mau atau kalian memang tidak punya uang kalian bisa menggunakan penjepit rambut sebagai dudukan handphone seperti gambar di atas 

            4. Hiasan lampu dengan menggunakan handphone

            
Bagi kalian yang kreatif atau kalian yang kurang kerjaan kalian bisa mencoba trick ini yaitu menaruh botol air di atas lampu blitz handphone dan kalian akan mendapatkan sebuah lampu tidur di sana

    5. Pelindung kabel murah



Tips ini bisa kalian gunakan pada kabel charger kalian, yaitu dengan mengambil per dari pulpen lalu melilitkannya ke kabel. Tips ini tentunya sangat berguna bagi kalian para pencuri pulpen di kelas . . . 

    6. Armband murah

                                

Bagi kalian yang hobi lari atau kalian yang ingin tampil kece namun kere. Kalian bisa mencoba mebuat armband sendiri yaitu dengan memotong bagian bawah kaos kaki menggunakan gunting kemudian di lipat seperti gambar di atas, atau bagi kalian yang tidak punya gunting kalian bisa menggunakan stocking tangan agar lebih praktis
   
    7. Mendengar musik di mana saja

 
Tips ini cocok bagi kalian para pelajar atau mahasiswa yang sering merasa bosan di kelas saat sedang jam pelajaran, namun ada baiknya kalau tips ini tidak sering kalian gunakan . . . yaah mungkin kalau kalian merasa ngantuk di kelas maka solusinya adalah cara di atas

Share this

Related Posts

First

2 comments

comments